Kabar Gembira!! KSP Kopdit Harmoni Jaya Akan Buka Kantor Layanan Di Kabupaten Ngada

Ket foto, Manager Ksp Harmoni Jaya saat kunjungi warga di desa Taen Terong satu, kecamatan Riung, Kabupaten Ngada

Kupang, MIM.com
Koperasi Simpan Pinjam( KSP) Koperasi Kredit (Kopdit) Harmoni Jaya akan mengepakkan sayapnya ke Kabupaten Ngada tepatnya di Desa Taen Terong Satu, kecamatan Riung.

Hal ini disampaikan Manager KSP Kopdit Harmoni Jaya Kupang, Drs. Ardona kepada media ini diruang kerjanya, jumat(1/4/2022).
Menurut Ardona, akan di buka tempat layanan Ksp Harmoni Jaya di Kabupaten Ngada, Kecamatan Riung karena prospek pengembangan koperasi di kabupaten Ngada cukup baik, dimana melihat potensi daerah pertanian dan peternakan yang bagus yang di kembangkan oleh para petani dan peternak disana, namun karena masih kurangnya dukungan modal untuk pengelolaan, oleh sebab itu, melihat potensi yang baik ini, Ksp Harmoni Jaya akan segera membuka tempat layanan di Ngada.

Rencana untuk membuka tempat layanan koperasi di riung ini sudah di dahului dengan survey dan hasilnya masyarakat di desa taen terong satu menyambut baik dan koperasi harmon jaya juga memberikan sosialisasi tentang keberadaan KSP Harmoni Jaya, agar pola pikir dari budaya konsumtif dirubah dan dapat berfikir tetang cara investasi.

“Dengan adanya pengembangan kantor pelayanan Ksp Harmoni Jaya di kabupaten Ngada nanti, maka saya yakin anggota koperasi yang ada di ngada khususnya di desa Taen terong satu, yang ber profesi sebagai petani dan peternak akan mendapatkan
kemudahan dalam mendapatkan akses pembiayaan dan modal,” ucap Ardona.

Lanjut Ardona, Ini merupakan tantangan bagi managent Koperasi Harmoni Jaya bagaimana untuk betul-betul bisa memaksimalkan potensi yang ada di Ngada, kecamatan Riung dalam upaya meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Kita sudah survei dan Juni 2022 kita lakukan pendidikan dasar untuk calon anggota dan setelah itu mulai pelayanan  pinjaman,” tandas Ardona

General Manager Kopdit Harmoni Jaya, Ardona juga mengemukakan apabila dibukanya kantor pelayanan di Ngada Nanti maka kantor ksp harmoni jaya akan menjadi kantor layanan ke- 3 .

“Target kita tahun ini untuk membuka kantor pelayanan di Ngada dengan tujuan agar ada pengembangan pelayanan bagi masyarakat dikecamatan Riung, kabupaten Ngada,” tambah Ardona.

Untuk diketahui pertumbuhan anggota  KSP Kopdit Harmoni Jaya hingga TB 2021 sebanyak 1.805 orang dan aset Rp 13.330.000.000 atau Rp 13 Miliar lebih. ( CP).

Komentar