Muswil IX PPP NTT, Djainudin Lonek Di amanatkan Pimpin PPP NTT

Kupang,media Indonesia menyapa.com – DPW PPP gelar Musyawarah Wilayah (Muswil) ke IX PPP NTT yang diikuti pengurus DPW dan 22 DPC Kabupaten/kota.

Musyawarah Wilayah (Muswil) IX PPP NTT yang mengusung tema “Merawat Persatuan dengan Pembangunan dihadiri juga oleh wakil ketua DPP PPP, Dra  Hj. Ermalena MHS dan sekaligus membuka Muswil IX PPP yang berlangsung di Sahid T- more Hotel pada Sabtu (29/5/2021).

Wakil Ketua DPP PPP,  Dra  Hj. Ermalena MHS saat membuka Muswil IX PPP mengatakan, Muswil saat ini memilih formatur. Formatur diberikan tugas memilih ketua dan menyusun kepengurusan selanjutnya Forum Muswil, akan mengamanatkan kepada Formatur untuk  bermusyawarah selama 20 hari kerja dan diharapkan secepatnya untuk diselesaikan.

Hj.Ermalena juga mengatakan, PPP perlu ada gebrakan baru untuk membesarkan PPP. dan di harapkan ada kaum milenial yang bergerak bersama berjuang memajukan PPP baik di DPW dan DPC seperti contoh nya , di DPP ada  pengurus termuda berusia 23 tahun, dan di Jawa Barat pengurus termuda 22 tahun . Oleh sebab itu saat ini diberikan kesempatan bagi generasi muda berpartai dan berinovasi sesuai dunianya masing-masing.

“Untuk membesarkan PPP, perlu di berikan kesempatan kepada generasi milenial yang ingin berorganisasi dan bergabung dengan PPP ,” kata Hj.Ermalena.

Wakil ketua DPP PPP berharap, ketua dan pengurus PPP NTT mulai bekerja keras untuk menarik simpati masyarakat terutama kaum milenial.

Dirinya juga mengharapkan, target pada Pileg 2024, harus ada anggota DPR RI dari PPP asal NTT. Selain itu di  DPRD NTT bisa dapat satu fraksi begitupun di Kabupaten/kota ada yang terwakili.

Djainudin Lonek, mantan Ketua PPP NTT, pada kesempatan tersebut mengatakan, hampir tidak ada dinamika dalam forum karena 22 DPC Kabupaten/kota bersepakat untuk kembali mengamanati jabatan ketua kepadanya untuk memimpin PPP NTT  masa bakti 2022-2026.

Menurut Lonek, Ketua Formatur dari DPP dan dirinya  masuk dalam formatur dari DPW  dan lima orang dari unsur DPC. Harapannya jika DPP sudah memutuskan berupa SK DPP secepatnya maka dirinya segera action di lapangan.

Selanjutnya akan lakukan Muscab se-NTT berdasarkan region dimana wilayah Timor ditentukan, Flores dibagi dua lalu Sumba. Djainudin mengatakan juga bahwa Muscab di percepat karena, akan  melakukan perekrutan caleg dengan kriteria tertentu bakal calon pada pileg nanti.

Lonek  meminta kepada pimpinan cabang bahwa setiap pemilihan itu dilakukan periodik lima tahun sekali. Tidak hanya memilih ketua atau pergeseran pengurus tapi lebih pada pendalaman, evaluasi program di setiap even musyawarah di wilayah maupun cabang.

Pada Musyawarah Wilayah (Muswil) PPP NTT ke IX di Kupang, Turut hadir Ketua Panitia Muswil, Nining Salmawati Basalamah, Tokoh PPP NTT, Yahidin Umar, Pengurus DPP asal NTT, Doni Tokan, perwakilan dari DPD Partai Golkar NTT, DPW NasDem NTT, DPD PDIP NTT serta anggota DPRD NTT dari PPP, D. Dama dan pengurus DPC kabupaten/kota se-NTT. ( CP ).

Komentar