Peringati 35 Tahun Kopdit Serviam Bernostalgia Bersama 100 Anggota Awal

Kupang, MediaIndonesiamenyapa.com-Mengawali momen nostalgia 35 tahun KSP CU Serviam, Domi Wara Sabon, selaku Ketua KSP CU Serviam mengucapkan selamat dan terima kasih kepada 100 anggota awal yang hadir.

“Atas nama Kopdit Serviam, saya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Bapak dan Ibu 100 anggota awal yang telah berkenan hadir. Undangan yang kami sebar hanya untuk Bapak dan Ibu yang sudah bergabung bersama Kopdit Serviam selama 25 sampai 35 tahun.” Ungkap Domi Wara, di Hotel Neo Aston, pada Kamis, (20/08/2020).

Pada kesempatan tersebut, Domi pada tatap muka 100 anggota awal mengatakan bahwa mengapa yang hadir pada tatap muka tersebut hanya 100 anggota awal saja, dikarenakan sejumlah anggota sudah tidak aktif lagi karena beberapa alasan.

Menurut Domi, Kegiatan ini dilaksanakan sekedar untuk tatap muka bersama 100 anggota awal. Tujuannya untuk saling berbagi cerita dan pengalaman semasa awal Kopdit Serviam didirikan. Setiap anggota bebas menceritakan pengalamannya. Di samping itu, anggota yang bercerita juga disilahkan untuk memberi motivasi maupun dukungan kepada Kopdit Serviam yang sebentar lagi memasuki usia ke-35 tahun.

“Ini momen yang tepat untuk bernostalgia. Kami mau dengar dan rekam kisahnya untuk diceritakan kepada anak dan cucu kita. Karena setelah ini mungkin saja kita akan tiada dan digantikan oleh anak serta cucu. Seperti yang Chairil Anwar bilang aku mau hidup seribu tahun lagi, maka saya berharap Kopdit Serviam hidup seribu tahun lagi.” Ujar Domi Wara.

Selanjutnya dalam sesi berbagi cerita, Caius selaku anggota, mengungkapkan kebahagiaannya selama bergabung bersama Kopdit Serviam.
“Saya bersyukur karena bergabung bersama Kopdit Serviam itu banyak manfaatnya. Melalui Kopdit Serviam, anak-anak saya bisa menamatkan pendidikan sampai jenjang sarjana. Saya juga sebagai anggota awal merasa bangga dengan Kopdit Serviam setelah mengalami suka dan duka pada awal berdirinya. dimana sistem kerjanya masih manual. tidak seperti sekarang yang sudah serba teknologi.” tandas Caius.

Pada saat kegiatan tatap muka tersebut, semua anggota yang diberi kesempatan bercerita mengungkapkan hal yang sama. bahwa bergabung bersama Kopdit Serviam sangatlah menguntungkan. Terutama dalam membiayai sekolah anak-anak. Ada pula yang membeli tanah dan membangun rumah berkat jasa Kopdit Serviam.

Selanjutnya, Benediktus Seran, selaku General Manager Kopdit Serviam mengungkapkan kebanggaannya terhadap Kopdit Serviam.
“Saya bersyukur karena Kopdit Serviam memberi saya banyak pengalaman. Saya sendiri sudah bergabung sejak tahun 1992. Jadi saya alami banyak suka dan duka. Selama 20 tahun, Kopdit Serviam baru memiliki 800 anggota dengan total kas sejumlah 2,2 miliar rupiah. Tapi syukurlah, sampai saat ini sudah meningkat menjadi 40.447 anggota dengan total kas 228 miliar rupiah. Semoga ke depan anggotanya semakin bertambah dan semakin sukses.” Pungkas Benediktus Seran yang kini sudah menjabat sebagai General Manager dua periode berturut-turut tersebut.(Geztha).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *