BPD HIPMI NTT Promosi UMKM di Singapore, Ikhsan Darwis Harap UMKM NTT Naik Kelas

Ket foto : Ketum BPD HIPMI NTT, Muhammad Ikhsan Darwis 

Singapore, MIM.com
Dalam rangka mendukung UMKM dan Produk – Produk dari NTT untuk semakin di kenal di kancah Internasional maka Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusahan Muda Indonesia (BPD HIPMI) Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan mengerahkan kekuatan dan kemampuannya memperkenalkan dan mempromosikan Produk UMKM di Negara lain.

Selain itu, BPD HIPMI NTT juga berkomitmen untuk mendorong dan mengembangkan Produk asli NTT untuk dapat di kenal dan dapat Go Internasional.

Oleh sebab itu Ketum BPD HIPMI NTT melakukan kunjungan kerja di Singapore untuk memperkenalkan UMKM NTT.

Ketum BPD HIPMI NTT, Muhammad Ikhsan Darwis, mengatakan kunjungannya di Singapura dalam rangka mempromosikan sejumlah produk UMKM NTT antara lain Product UMKM dari bahan dasar kelor atau moringga dan di olah menjadi teh kelor, biskuit kelor, jagung.

Selain itu ditambahkan Iksan Darwis ada juga produk lainnya yakni coklat Sumba Ghaura, Sedotan Rumput dan Kopi Bajawa.

“Product yang saya bawa ke Singapore untuk di perkenalkan adalah produk yang bahan – bahannya di kombinasikan dengan daun kelor moringa antara lain teh kelor, biskuit kelor, jagung dengan daun kelor dan ada juga coklat Sumba Ghaura, Sedotan Rumput dan Kopi Bajawa,” Jelas Iksan kepada media ini lewat whatshapp, Kamis(14/04/2022).

Selain itu Ketum BPD HIPMI NTT , Ikhsan Darwis menyampaikan kunjungannya di Singapura dalam rangka Bisnis Matching yang inisiasi oleh BPP HIPMI melibatkan seluruh Ketua Umum BPD HIPMI se Indonesia.

“Kegiatan Bisnis Matching di Singapore ini dengan tujuan memperkenalkan dan saling tukar informasi Bisnis antara seluruh Pengusaha Muda dari 34 Provinsi di Indonesia untuk terus bersinergi, berkolaborasi memajukan lini bisnis dan usaha di masing-masing daerah,”Jelas Ikhsan Darwis.

Bisnis Matching ini merupakan upaya BPP HIPMI dibawah Kepemimpinan Mardani H.Maming untuk terus mendorong kemajuan UMKM dan Para Pengusaha muda di seluruh Indonesia agar dapat “Naik Kelas” dan mampu bersaing dengan pengusaha besar lainnya.

Ket foto : Ketum.BPD HIPMI NTT, Ikhsan Darwis dan BPP Mardani H.Maming

Kegiatan memperkenalkan Produk UMKM NTT di Singapore dan berlangsung pada Rabu(13/04/2022) tersebut mendapat respon yang sangat baik dari berbagai pihak di Singapore dan pada kesempatan tersebut pun menurut Ketum HIPMI NTT, product nya di bawa ke Hao Mart dan akan di check untuk memenuhi standart singapore serta diharapkan nantinya bisa diterima dan akan dibicarakan kelanjutan untuk export nya.

Ketum BPD HIPMI NTT, Muhammad Ikhsan Darwis berharap UMKM NTT kedepannya bisa naik kelas dengan Product – Product nya menarik dan bisa go international.

“Harapan saya Umkm NTT bisa naik kelas dengan product – product nya bisa go international dan NTT semakin do kenal di kancah Internasional,” Pungkas Ikhsan Darwis.
( CP).

Komentar