Kupang, media Indonesia Menyapa.com
General Manager Koperasi Kredit (Kopdit) Swastisari NTT, Yohanes Sason Helan menguraikan bahwa hingga akhir tahun 2021, Kopdit swastisari mengalami beberapa aspek kemajuan baik dari sisi peningkatan anggota maupun peningkatan aset.
Dikatakannya, Sepanjang tahun 2021, Kopdit Swastisari mengalami penambahan anggota sebanyak 34.000 sehingga total jumlah anggota saat ini mencapai 184.000 orang sementara peningkatan aset sebesar Rp. 260 miliar.
Hal ini dijelaskan General Manager Kopdit Swastisari NTT, Yohanes Sason Helan kepada awak media,sabtu(1812/2021)di Swiss bellin Hotel.
Disampaikan Yohanes helan, Saat ini sudah ada ribuan orang yang berani mengalihkan simpanan uang mereka dari tempat lain ke Kopdit Swastisari karena merasa uang mereka lebih nyaman untuk menyimpan dan meminjam.
“Kami pada hari ini, menggelar Rapat penyusunan rencana kerja dan anggaran kopdit swastisari tahun buku 2022, dengan tujuan untuk mengevaluasi semua kegiatan Kopdit Swastisari di Tahun 2021, sehingga dapat menjadi acuan untuk rencana kerja di 2022, karena sekitar 150.000 anggota sedang menunggu laporan program kerja di 2021 dan apa yang akan harus di kerjakan di TB 2022 ,” Jelasnya.
Menurut Sason Helan, dengan adanya peningkatan yang besar dari sisi anggota dan aset dari Kopdit Swastisari, maka saat ini Swastisari di pacu untuk bagaimana membuat managemen yang bersahabat dan penuh kekeluargaan dengan tidak membedakan dari etnis mana, suku dan agama apa, namun di utamakan pelayanan yang benar dan bersahabat, sehingga para anggota bisa menjadi nyaman.
Diungkapkan bahwa di tahun 2021, Kopdit Swastisari melebarkan sayapnya dengan membuka lagi 3 Kantor cabang masing – masing di tiga Provinsi yakni Provinsi Jawa Timur cabang Surabaya, Provinsi Bali dan NTB cabang Tabanan. Sehingga sampai saat ini Swastisari sudah memiliki 32 kantor Kas.
“Dalam rencana kerja tahun 2022, kita targetkan untuk menambah 2 kantor cabang lagi di Kalimantan dan Batam. Kalau disetujui Anggota,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Kopdit Swastisari kini telah menjangkau seluruh pelosok Nusa Tenggara Timur dengan Posisi sebanyak 32 Kantor Kas diseluruh NTT dan 3 kantor Cabang baru di beberapa Provinsi di Indonesia, sehingga Kopdit Swastisari tidak lagi hanya menjadi Kopdit Primer Propinsi tapi menjadi Kopdit Primer Nasional kedepan. ( CP ).