Hardianus Dejamo : Guru Adalah Garda Terdepan Dalam Layanan Pendidikan

Ket foto : Hardianus Dejamo, KPBC Bank Central Asia Cabang NTT

Kupang – media indonesia menyapa.com
Hari Guru Sedunia yang selalu diperingati setiap tanggal 5 Oktober sejak tahun 1994, bertujuan untuk memberikan dukungan kepada para guru di seluruh dunia dan meyakinkan mereka bahwa keberlangsungan generasi pada masa depan ditentukan oleh guru.

Selain itu
tujuan penetapan Hari Guru Sedunia
untuk memberikan dukungan pada guru yang ada di seluruh dunia untuk
membentuk generasi yang lebih berkualitas.

Menanggapi moment hari guru sedunia, seorang anak bangsa, juga generasi penerus bangsa yang kini telah sukses di bidang kerjanya karena didikan seorang guru, Hardianus Dj yang merupakan  kepala pengembangan bisnis cabang pada Bank Central Asia cabang NTT mengatakan, Seorang guru memiliki peran yang sangat penting bagi generasi anak bangsa, guru adalah tokoh perintis pendidikan yang tidak bisa diukur oleh apapun juga.

Memaknai hari Guru Internasional Hardianus mengungkapkan betapa mulia dan besarnya jasa dari tokoh yang di sebut guru. Dirinya mengatakan bahwa guru bukan hanya merupakan satu profesi, tetapi Guru adalah tokoh perjuangan dan peradaban manusia, dimana melalui didikan seorang guru dapat membentuk karakter seseorang dari bodoh bisa menjadi pintar, yang tidak tahu menjadi mengetahui dan dapat mengenal tulisan dan juga membaca.

“Kita tidk pernah menyadari betapa mulianya peran guru ketika dalam berbagai situasi yang sangat sulit pun mampu menjalankan tugasnya mengajar, meskipun dengan keterbatasan fasilitas,” ungkap Hardianus.

Lebih lanjut Hardianus kepada media Indonesia menyapa saat bincang – bincang santai di Kupang, senin( 4/10/2021) menyampaikan, Guru bukan hanya suatu profesi saja tetapi guru merupakan tokoh pembangunan dalam artian, membangun peradaban manusia yang di ibaratkan seperti sebuah pohon yang memiliki batang yang besar, akar yang kokoh kedalam serta memiliki daun yang rimbun yang selalu siap memberikan keteduhan.

BAGAIMANA KUALITAS GURU DI ERA MODERN INI

Terkait dengan kualitas guru saat ini, pria asal Manggarai itu mengatakan Guru adalah garda terdepan dalam layanan pendidikan. Peran guru sangat penting dalam dunia pendidikan. Tanpa seorang guru, suatu pembelajaran tidak akan pernah terjadi. Gurulah yang membimbing dan mengarahkan ke jalan yang lebih baik dalam suatu pendidikan. Berhasil atau tidaknya suatu proses pembelajaran dalam pendidikan tergantung dari guru dan peserta didik.

Hardianus mengatakan, bermutu atau tidaknya suatu pendidikan ditentukan oleh guru. Apabila guru berkualitas maka akan menghasilkan suatu pendidikan yang bermutu pula serta peserta didik yang berkualitas baik.
Meskipun teknologi dalam pembelajaran semakin canggih, tetapi jika gurunya kurang berkualitas, maka pendidikan tersebut kurang bermutu. Guru tetaplah mempunyai pengaruh yang besar dalam dunia pendidikan.

Ditambahkannya, guru yang berkualitas yaitu guru yang memiliki pengetahuan yang baik atau mendalam tentang kurikulum pendidikan dan mampu mengembangkannya dengan baik serta sesuai dengan aturan pendidikan yang berlaku. guru yang berkualitas mampu memahami, memperhatikan, dan memiliki metode pembelajaran sesuai dengan kemampuan peserta didiknya.

Menurut Hardianus, di NTT banyak Guru yang berkualitas yang memiliki bakat, keahlian, memiliki pengalaman dan pengetahuan yang luas. Oleh sebab itu dirinya berharap pemerintah dapat berdayakan guru yang ada, karena dengan adanya guru yang berkualitas, maka pendidikan akan berjalan lebih terorganisir atau terarah. Guru berkualitas akan menciptakan suatu pendidikan yang lebih bermutu serta pendidikan yang lebih baik untuk menghasilkan peserta didik yang bermutu juga. ( CP ).

Komentar