Peringati Hari Anak Nasional 2024, Ratusan Anak Paud dan TK di NTT, Mengikuti Lomba Menyusun Balok

Ket Foto: Ratusan anak TK dan paud NTT bersama Bunda Paud NTT dan Ketua DPP Paud NTT di aula eltari KupangĀ 

Kupang, media Indonesia menyapa.com
Dalam rangka memperingati hari anak Nasional ke – 40 tahun 2024, yang selalu di peringati setiap tanggal 23 Juli , DPP Paud NTT memeriahkan dengan sejumlah kegiatan bersama paud dan TK Se- kota Kupang.

Kegiatan yang digelar antara lain lomba menyusun balok bagi anak-anak paud dan TK yang berlangsung di Aula Eltari Kupang pada Jumat (19/07/2024) dan rangkaian kegiatan lainnya yang akan berlangsung beberapa hari jelang hari anak Nasional mengusung tema ” anak sehat, cerdas dan berkarakter menuju NTT sejahtera”.

Ketua DPP Paud NTT, Arizona Ondok selaku ketua penyelenggara kegiatan lomba menyusun balok bagi anak-anak paud dan TK, dalam sambutannya mengatakan bahwa anak adalah aset bangsa yang sangat berharga, karena di tangannya lah estafet keberadaan bangsa dimasa depan terletak.

Terkait hal tersebut maka pada peringatan hari anak Nasional ini, dan memeriahkan hari anak Nasional, DPP Paud NTT menggelar aneka kegiatan yang melibatkan 300 anak – anak dari tingkat Paud dan TK yang ada di kota Kupang.

” Pada lomba menyusun balok bagi anak-anak paud dan TK ini, yang mengikuti sejumlah 300 anak yang terdiri dari 10 kelompok dan dalam 1 tim terbagi 7 orang anak,” jelas Ari ondok.

Ketua DPP Paud NTT, Arizona Ondok berharap kegiatan lomba menyusun balok bagi anak-anak paud dan TK ini berjalan lancar dan sukses.

Pada kesempatan yang sama, Bunda Paud NTT Sofiana Milawati, dalam arahannya menyampaikan rasa bangga karena dapat bertemu anak-anak NTT dari tingkat Paud dan TK dalam mengikuti lomba menyusun balok dalam rangka memperingati hari anak Nasional.

Bunda Paud mengatakan bahwa kegiatan lomba menyusun balok bagi anak-anak paud dan TK ini sangat baik karena disamping lomba juga dapat membentuk karakter anak sedini mungkin agar kelak dapat berkreasi dan punya daya kreativitas yang tinggi sesuai tema yang di usung ” anak sehat, cerdas dan berkarakter menuju NTT sejahtera”.

Sofiana Milawati selaku bunda paud NTT juga menghimbau kepada anak-anak agar selalu menjaga makan yang sehat dan tidak lupa sarapan ketika akan beraktivitas di sekolah.

Dirinya berharap melalui kegiatan lomba menyusun balok yang di gelar dalam rangka memperingati hari anak Nasional dapat di ikuti dengan baik dan lancar.

Pantauan media Indonesia menyapa, ratusan anak – anak yang hadir sangat antusias mengikuti lomba menyusun balok. ( CP).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *