Kupang, media indonesia menyapa.com
Dalam rangka Musda Pengurus wilayah Nahdlatul ulama Provinsi NTT, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Timur (PWNU NTT) Masa Khidmat 2021-2026 akan menggelar empat agenda kegiatan akbar pada 11-14 November 2021 di Kota Kupang.
Musda PWNU wilayah NTT yang akan digelar menghadirkan seluruh Pengurus cabang di Wilayah Nusa Tenggara Timur.
“Kita rencanakan melaksanakan Musyawarah Kerja Wilayah yang pertama dalam kepengurusan ini masa khikmad 2021-2026 yang akan melibatkan seluruh Pengurus cabang di Wilayah Nusa Tenggara Timur,” ungkap Ketua PW NU NTT Drs. Pua Monto Umbu Nay dalam keterangan perss di Sekertariat PWNU NTT Kota Kupang, Rabu (10/11/2021).
Dijelaskan Pua Monto, kegiatan akbar Pengurus Wilayah NU NTT Masa Khidmat 2021-2026 yang akan digelar selama empat hari di Kota Kupang adalah, Musyawarah Kerja Wilayah Pertama, Madrasah Kader Nahdlatul Ulama, Peletakan Batu Pertama Kantor PWNU NTT di Kelurahan Oebobo Kota Kupang, dan Pelantikan Badan Pengurus Baru.
“Kegiatan tersebut akan berlangsung mulai Kamis 11 November 2021 di Asrama Hadji Kelurahan Oebufu, Kota Kupang, diawali dengan pembukaan Masyawarah Kerja Wilayah,” jelas Pua Monto
Ditambahkan, pada 12-13 November 2021 Panitia juga akan menggelar Madrasah Kader Nahdlatul Ulama, sedangkan Peletakan Batu Pertama Kantor PWNU NTT dan Pelantikan Badan Pengurus, akan berlangsung pada Minggu, 14 November 2021.
Khusus Mukerwil Pertama PWNU NTT
Pua Monto mengatakan, akan membahas berbagai hal terutama kerja-kerja lima tahun kedepan.
Pua Monto kembali menyampaikan bahwa, setelah Musyawarah Kerja Wilayah nanti dilanjutkan dengan Madrasah Kader NU. Karena menurutnya untuk menjadi pengurus NU disemua tingkatan harus digembleng terlebih dahulu, khusunya pemahaman-pemahaman tentang ke-NU-an itu sendiri.
Sementara itu, Rais Syuriah Pengurus Wilayah NU NTT Periode 2021-2026 KH. Ali Rosyidi Hasbullah mengharapkan, kegiatan dua Agenda Besar yakni Musyawarah Kerja dan Madrasah Kader Nahdlatul Ulama menghasilkan hal-hal yang bermanfaat untuk masyarakat Nusa Tenggara Timur khususnya Warga Nadim.
Pihaknya juga berharap, PWNU NTT kedepannya selalu bersinergi dengan Pemerintah Daerah baik ditingkat Provinsi maupun Kabupaten-Kota hingga tingkat Kecamatan dan Kelurahan, serta membangun komunikasi dan kerja-kerja nyata bersama semua komponen masyarakat, baik antar maupun intra agama yang satu dengan yang lainnya
Dikesempatan yang sama, ketua panitia Musda PWNU wilayah NTT, Abdul M.Hady menyampaikan persiapan kegiatan sudah 75 persen dan dana yang di gunakan untuk terselenggaranya kegiatan tersebut berasal dari pengurus PWNU NTT dan para simpatisan yang dengan keiklasan turut mendukung dan berpartisipasi suksesnya kegiatan Musda PWNU wilayah NTT.
( CP).