Civitas Stikes Maranatha Gelar Workshop Kurikulum Bagi Nakes Stikes Maranatha

Kupang, media indonesia menyapa.com – 
Yayasan civitas  Stikes Maranatha Kupang menggelar workshop kurikulum bagi program studi S1 ilmu keperawatan l, profesi Ners, profesi kebidanan dan D3 kebidanan yang ada di stikes maranatha Kupang.

Digelarnya worshop kurikulum guna mensejajarkan stikes maranatha dengan sekolah kesehatan di seluruh Indonesia sehingga kurikulum yang di rancang nantinya dapat mengacu pada kurikulum nasional dan hasilnya akan dapat di lihat pada saat uji kompetensi

Ket foto :  Ketua dewan pembina stikes maranatha kupang, Drs.Semuel Selan

Hal tersebut di sampaikan oleh ketua dewan pembina stikes maranatha kupang, Drs.Semuel Selan kepada awak media, senin(14/06/2021)di ruang kerjanya.
Semuel mengatakan bahwa apabila kurikulum yang disusun pada workshop ini bagus maka akan tampak pada uji kompetensi, dimana pada uji kompetensi ketika di dapatkan nilai yang bagus maka baru bisa dikatakan sebuah institusi tersebut mengarah pada institusi nasional.

“Berdasarkan tuntutan sebuah institusi saat ini, untuk nilai uji kompetensi , 60 persen muatan lokal dan 40 persen dari nilai nasional dan juga semua tergantung dari dosen yang memberikan penilaian kepada mahasiswa tersebut,” jelas Semuel Selan.

Disampaikan juga bahwa program kerja stikes pada tahun ajaran 2020 – 2021 di prioritaskan pada penanganan stunting dan gizi buruk yang masih tinggi kabupaten kupang dan TTS.

Workshop kurikulum bagi tenaga kesehatan stikes Maranatha kupang di buka oleh Ketua Stikes Maranatha -Kupang, Stefanus Mendes Kiik,M.Kep.Sp.Kep.Kom yang di ikuti olrh sekitar 70 peserta dari program studi S1 ilmu keperawatan l, profesi Ners, profesi kebidanan dan D3 kebidanan dan kegiatan workshop berlansung secara online dan offline dengan lancar dan juga tetap di jalankan sesuai protikol kesehatan. (CP).

Komentar