Secara Virtual, KSP Serviam Sukses Laksanakan RAT Ke -35 TB 2020

Foto: Management KSP Serviam usai  Laksanakan RAT Ke -35 TB 2020 Secara virtual

Kupang, media Indonesia menyapa.com
Situasi Pandemi Covid-19 mengharuskan setiap kegiatan masyarakat dilakukan sesuai protokol kesehatan.oleh sebab itu pada pelaksanaan RAT KSP CU Serviam ke -35 tahun buku 2020 juga dilakukan secara virtual dan sesuai dengan protokol kesehatan dengan memastikan partisipasi anggota secara virtual sebagai pilihan yang tentunya terbatas.

Untuk diketahui bahwa Rapat anggota tahunan ( RAT ) merupakan pemegang kekuasaan tertinggi dalam pengambilan keputusan RAT menjadi agenda wajib koperasi karena didalam nya akan di bahas tentang pertanggungjawaban pengurus dan pengawas kepada anggota tentang kegiatan usaha selama satu tahun dan membahas rencana kerja anggaran untuk tahun berikutnya.

Pada Kegiatan RAT ke -35 KSP CU Serviam yang di gelar secara virtual tersebut berlangsung dengan lancar dan sukses pada Sabtu (13/2/2021)di Neo Asthon yang di ikuti secara virtual oleh seluruh kantor cabang yang tersebar di pulau Timor dengan mengusung tema ‘ meningkatkan keswadayaan melalui pemanfaatan produk untuk mewujudkan kemandirian ekonomi anggota” dan juga bertujuan agar dapat menumbuhkan kesadaran dan minat menyimpan atau menabung untuk memupuk keswadayaan anggota.

Ketua panitia RAT KSP CU Serviam, Apolonaris Ola Ama,SE dalam laporan nya mengatakan, tujuan dilaksanakannya RAT sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus, pengawas, dan partisipasi anggota TB 2020, Menetapkan kebijakan TB 2021, menetapkan rencana kerja dan anggaran TB 2021.

Selain itu, ketua KSP CU Serviam, Dr. Wara Sabon Dominikus ,M,SC dalam sambutannya mengatakan bahwa pada tahun 2021 ini pelaksanaan RAT TB 2020 harus dilaksanakan secara virtual karena regulasi pemerintah terkait Covid 19. Dikatakan Domi bahwa Pandemi Covid-19 telah memporak porandakan berbagai segi kehidupan, baik kesehatan, sosial dan ekonomi dan budaya, namun kopdit Serviam tetap melaju maju dan menunjukkan tanda-tanda pertumbuhan yang baik di berbagai aspek.

Domi juga menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada para anggota karena walaupun di tengah situasi covid-19 tapi tetap setia berpartisipasi secara teratur , menyimpan dan meminjam dengan bijaksana sesuai kebutuhan mengangsur kembali tepat pada waktu dan jumlahnya.

“Walaupun Pandemi Covid-19 melanda namun KSP CU Serviam terus dan tetap melaju pertumbuhan nya baik dari segi anggota maupun simpanan,serta aset yang bertambah.hal ini karena adanya kesadaran masyarakat dan anggota akan manfaat dari koperasi,” jelas Dominikus.

Di jelaskan pula bahwa, pertumbuhan KSP CU Serviam dapat di lihat dari jumlah anggota bertambah dari 7.215 orang menjadi 44.231 orang yakni naik 19,49 persen. Simpanan equitas bertambah 11.037.426.900 menjadi 67.978.965.656.yakni naik 19,38 persen. Sementara itu juga simpanan anggota bertambah 51.197.725.830 menjadi 219.638.469.952, naik 30.40 persen. Pinjaman beredar bertambah dari 30.789.022.217 menjadi 255.882.205.784 naik menjadi 13.68 persen. Selain itu juga pertumbuhan Aset juga bertambah dari 48.181.687.076 menjadi 312.926.274.25 naik menjadi 18.20 persen. Dan juga kredit lalai mengalami penurunan dari 5,52 persen pada 2019 menjadi 2,66 persen pada 2020 dan lebih kecil dari idealnya yakni 5 persen.

Terkait pencapaian dan pertumbuhan dari KSP CU Serviam yang cukup signifikan tersebut maka Ketua KSP Serviam, Wara Dominikus juga berharap di tahun 2021 ini dapat di tingkatkan lagi baik dari anggota nya karena masih banyak masyarakat di daratan Timor dan semau yang belum bergabung.
Dirinya juga mengajak seluruh manajemen KSP CU Serviam bersama anggota dapat juga mengajak masyarakat banyak untuk dapat bergabung menjadi satu keluarga di KSP Serviam sesuai slogannya yakni
Duc in altum, bertolak lah lebih ke dalam , menjangkau yang tak terjangkau, dan melayani yang tak terlayani dengan spirit motto kopdit Serviam ” bersama kita sejahtera”

Rat ke -35 TB 2020 KSP CU Serviam yang di gelar secara virtual tersebut di ikuti oleh Kepala Dinas koperasi,tenaga kerja dan transmigrasi NTT, Silvy Pekudjawang,ketua Dekopinwil, ketua puskopdit Bekatigade Timor. ( CP ).

Komentar